RHK GMIM, 15 April 2025, Yohanes 19:19-20, Yesus, Orang Nazaret Raja Orang Yahudi

YESUS, ORANG NAZARET RAJA ORANG YAHUDI
Keluarga Kristen yang dikasihi dan diberkati Tuhan Yesus, Kendati tulisan, "Yesus, Orang Nazaret Raja Orang Yahudi", oleh Pilatus, yang awalnya ingin mengolok-olok untuk mengejek orang Yahudi, namun tanpa sadar Pilatus menyampaikan kebenaran bahwa Yesus Kristus adalah Raja, bukan hanya bagi orang Yahudi tetapi bagi seluruh dunia. Karena itu ditulis dalam tiga bahasa yang dipahami oleh dunia sekitar pada waktu itu. Artinya pesan Yesus Kristus sebagai Raja adalah untuk semua suku bangsa dan golongan. Raja atas segala raja, King of kings. Mengapa Pilatus menolak mengubah tulisan itu seperti yang diminta Imam-imam Kepala agar ditulis, "la mengatakan: Aku adalah Raja orang Yahudi"? Dari sisi Pilatus, ia mungkin marah karena tidak dapat menyelamatkan Yesus Kristus dari hukuman mati. Tetapi dari sisi ilahi, menandakan bahwa kebenaran Tuhan Allah tidak dapat diubah oleh manusia, meskipun ada penolakan.
Keluarga Kristen yang dikasihi dan diberkati Tuhan Yesus,
Di atas kayu salib yang hina itu, Yesus Kristus diperkenalkan kepada dunia sebagai Raja. Ini adalah paradoks yang luar biasa: Raja yang disalibkan, pemimpin yang dihina, dan Mesias yang datang dengan cara yang berbeda dari yang dibayangkan oleh banyak orang. Sebagai keluarga Kristen, kita diajak untuk memahami bahwa meskipun Yesus Kristus tampak lemah dan tak berdaya di kayu salib, sebenarnya Dia adalah Raja segala raja. Keberadaan-Nya di salib menunjukkan kuasa Tuhan Allah yang tidak tampak oleh mata jasmani manusia, yaitu kuasa kasih yang mengalahkan dosa dan maut. Keluarga Kristen yang dikasihi dan diberkati Tuhan Yesus, Yesus Kristus adalah Raja yang memerintah dengan kasih, bukan dengan kekerasan atau pemaksaan. Sebagai keluarga Kristen, apakah kita mengizinkan Yesus Kristus untuk menjadi Raja dalam rumah tangga kita? Sebagai kepala keluarga, suami, istri, atau anak-anak, apakah kita mengakui Yesus Kristus sebagai Raja yang memerintah dalam setiap keputusan yang kita pilih? Dengan meneladani Yesus Kristus yang mengasihi dan melayani, kita dapat membawa damai dan kasih-Nya dalam keluarga kita. Marilah kita nyatakan bahwa Yesus Kristus adalah Raja dalam keluarga kita melalui tindakan kasih, pengorbanan dan pelayanan kepada satu sama lain? Marilah kita menjadi pewarta kabar baik tentang Yesus Kristus yang adalah Raja kepada orang-orang di sekitar kita.
Doa:
Ya Tuhan Allah, terima kasih karena Anak-Mu adalah Raja yang mengasihi kami. Ajarilah kami untuk meneladani kasih dan pengorbanan-Nya agar kami dapat menjadi saluran berkat bagi orang lain, terutama bagi keluarga kami. Dalam nama Yesus Kristus, kami berdoa. Amin.